Sabtu, 14 Desember 2013

Toyota Agya Bisa Bergaya dengan Spion Lipat. Murah Lagi !!!

Jakarta - Sekalipun Toyota Agya berstatus mobil murah, tapi  tampilannya bisa lebih mewah. Berbagai aksesoris sudah tersedia, tak cuma interior, juga eksterior. 


Terutama kaca spion luar, kini sudah aksesoris motor retractable. Hanya, spionnya harus sudah electric mirror. Perangkat bermerek SHM ini dijual lengkap dengan switch buka tutup, juga dilengkapi dengan autoretract yang pengaktifannya melalui remote alarm.

Urusan pemasangan, harus sama yang terbiasa. "Kami dari pihak distributor, tentu mengajarkan untuk cara bongkar pasang spion dan sistem kelistrikan pada perangkat alarm,"urai Mendy Saputra, bos SHM.

Peranti ini dilego dengan banderol Rp1,3 juta tanpa modul alarm. Sedang yang mau pakai model tambah Rp300 ribu. 
Yuk, intip cara pasangnya.

1. Lepaskan door trim pintu depan guna melepas mur ikatan spion dari dudukannya di bodi pintu. Untuk mencopot mur pakai kunci 10 mm dan lepas soket kabel electric mirror.

2. Setelah spion lepas, tekuk kaca spion ke arah dalam. Lalu, congkel dengan tangan secara hati-hati.

3. Jika kaca sudah copot, buka cover spion dari dudukannya, sehingga ter;lihat motor listrik. lantas, buka ketiga baut dudukan motor dengan obeng plus.

4. lepaskan juga tiga baut rangka yang tertanam di dudukan spion, masih dengan obeng plus. Kini, pasang motor retrcat pada dudukan yang sudah ada dan selipkan dua kabel ke tiang spion.

5. Setelah semua terpasang, sambungkan kembali kabel ke switch yang sudah disediakan. Penempatannya sesuai dengan sesuai yang ada di atas switch motor listrik di bawah dasbor.

Untuk yang mau melengkapi dengan dengan modul auto retract, cukup men-jumper dua kabel ke modul alarm yang berfungsi jika remote alarm aktif (ON), maka spion akan melipat terutup. Ketika kunci kontak "ON", spion akan membuka. (mobil.otomotifnet.com)
 

Label:

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda